PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL GURU TERHADAP MANAJEMEN KELAS SISWA DI SD NEGERI PANAIKANG 1 KOTA MAKASSAR

Penulis

  • Nur Afni Universitas Islam Makassar, Indonesia
  • Abrina Maulidnawati Jumrah Universitas Islam Makassar

DOI:

https://doi.org/10.31100/dikdas.v2i2.401

Kata Kunci:

Kecerdasan Emosional Guru, Manajemen Kelas

Abstrak

Kecerdasan emosional guru merupakan kemampuan guru dalam memahami, mengenali, meningkatkan, mengelola, dan memimpin motivasi diri sendiri dan peserta didik untuk mengoptimalkan tujuan pembelajaran yang hendak dicapai. Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui bagaimana gambaran tingkat kecerdasan emosional guru di SD Negeri Panaikang 1 Kota Makassar, (2) Untuk mengetahui bagaimana pengaruh kecerdasan emosional guru terhadap manajemen kelas siswa di SD Negeri Panaikang 1 Kota Makassar.Penelitian ini adalah menggunakan jenis penelitian Korelasi, yang bertujuan untuk melihat gambaran variabel bebas, yaitu kecerdasan emosional guru dan variabel terikat, yaitu Manajemen Kelas serta hubungan antar variabel . Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru yang ada di  SD Negeri Panaikang 1 Kota Makassar. Jumlah guru yang menjadi anggota populasi dalam penelitian ini adalah 16 orang. Data kecerdasan emosional dan pengelolaan kelas dijaring dengan menggunakan skala liker yang terdiri dari atas lima pilihan yaitu selalu (SL), sering (SR), kadang-kadang (KD), jarang (JR), dan tidak pernah (TP). Kelima alternatif jawaban tersebut dengan bobot 1,2,3,4,5 untuk pernyataan negatif dan 5,4,3,2,1 untuk pernyataan positif. Teknik penentuan sampel dilakukan secara acak (random sampling). Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini dibedakan atas dua yaitu, (1) analisis data hasil ujicoba instrumen untuk menguji validitas dan realibilitas instrumen, (2) analisis data hasil penelitian. Hasil akhir dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi bagian informasi dan sumbangan pemikiran terhadap arah kebijaksanaan yang akan ditempuh oleh pemerintah atau instansi terkait sehubungan dengan Pengaruh Kecerdasan Emosional Guru Terhadap Manajemen Kelas Siswa Di Sd Negeri Panaikang 1 Kota Makassar.

Biografi Penulis

Nur Afni, Universitas Islam Makassar

Dosen PGSD FKIP Universitas Islam Makassar

Abrina Maulidnawati Jumrah, Universitas Islam Makassar

Dosen FKIP Universitas Islam Makassar

Referensi

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta

Goleman,dalam Agustina. 2015. Emotional Intelligence. Jakarta: Gramedia Pustak Utama.

Mudlofir, Ali. 2017. Pendidik Profesional: Konsep, Strategi dan Aplikasinya dalam Peningkatan Mutu Pendidik di Indonesia. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada.

Mulyasa, E. 2016. Menjadi Guru Profesional: Menciptakan Pembelajaran Kreatif dan Menyenangkan. Bandung: Rosda Karya.

Priyatno, Duwi. 2010. Paham Analisa Statistik Data dengan SPSS. Yogjakarta:MediaKom.

Riduwan. 2013. Belajar Mudah Penelitian untuk Guru Karyawan dan Peneliti Pemula. Bandung: Alfabeta.

Rifa’i, A. dan Catharina Tri A. 2016. Psikologi Pendidikan. Semarang: Unniversitas Negeri Semarang Press.

Santoso, Singgih. 2001. Aplikasi Excel dalam Statistik Bisnis. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo.

Suyanto dan A. Jihad. 2015. Menjadi Guru Profesional. Jakarta: Erlangga.

Sugiyono. 2015. Metode Penelitian Kombinasi (Mixed Methods). Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Taib, Gusnawirta. 2001. Studi Korelasi Komunikasi Interpersonal dengan Kefektifan Manajemen Kelas Guru SMU Negeri di Jakarta Timur: Tesis tidak diterbitkan. Jakarta: UNJ.

Tiro, M. Arif. 2015. Analisis Korelasi dan Regresi (edisi kedua). Makassar: Universitas Negeri Makassar.

Wiyani, N.A. 2015. Manajemen Kelas. Jogjakarta: Ar-Ruzz Media.

Widyarani, Diana. 2011. Pengaruh Pengelolaan Kelas terhadap Pembelajaran Efektif pada Mata Pelajaran IPS di SMP Al-Mubarak Pondok ArenTangerang Selatan. Skripsi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Widyawati, Wahyu. 2014. Pengaruh Kreativitas Guru dalam Pengelolaan Kelas Terhadap Prestasi Belajar Siswa Mata Pelajaran IPA Kelas V SD Negeri Kalierang 01 Kecamatan Bumiayu Kebupaten Brebes Tahun 2014. Jurnal Penelitian Tersedia http://digilib.stkipislambumiayu.ac.id/gdl

Diterbitkan

2019-09-25

Terbitan

Bagian

Articles

Citation Check