PENGEMBANGAN MOBILE LEARNING MATEMATIKA SEBAGAI SUPLEMEN BELAJAR SMA KELAS XI PADA MATERI IRISAN KERUCUT

Authors

  • Alexander Christian Widya Eka Winarto UNIVERSITAS KRISTEN SATYA WACANA, Indonesia
  • Tri Nova Hasti Yunianta Universitas Kristen Satya Wacana, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31100/histogram.v2i1.81

Keywords:

mobile learning matematika, suplemen belajar, irisan kerucut

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan mobile learning matematika sebagai suplemen belajar bagi siswa SMA kelas XI pada materi irisan kerucut. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan atau research and Delopment (R&D) dengan menggunakan model Pengembangan ADDIE. Tahapannya terdiri dari: 1) Analysis (Analisis), 2) Design (Perancangan), 3) Development (Pengembangan), 4) Implementation (Implementasi), dan 5) Evaluation (evaluasi). Sampel penelitian adalah 25 siswa yang terdiri dari 13 siswa laki-laki dan 12 siswa perempuan dari kelas MIPA 9.3 SMA Negeri 1 Salatiga. Validasi dilakukan oleh ahli media dan ahli materi. Penilaian ahli media diperoleh skor rata-rata sebesar 4,93 dengan kategori sangat baik dan penilaain ahli materi diperoleh rata-rata sebesar 4,1 dengan kategori baik. Setelah melakukan revisi, media diimplementasikan pada proses pembelajaran materi Irisan Kerucut. Hasil implementasi media menunjukkan bahwa hasil belajar siswa setelah menggunakan media mengalami peningkatan sebesar 0,731 dengan kategori peningkatan tinggi. Hasil analisis kepraktisan media diperoleh persentase 80% dengan kategori baik. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa mobile learning matematika sebagai suplemen belajar siswa pada materi irisan kerucut valid, praktis, dan efektif digunakan

Author Biography

Alexander Christian Widya Eka Winarto, UNIVERSITAS KRISTEN SATYA WACANA

Mahasiswa S1 Pendidikan Matematika Universitas Kristen Satya Wacana

References

Arsyad, A. (2015). Media Pembelajaran (Edisi Revisi). Jakarta: Rajawali Pers.

Behera, S. K., & Purulia, W. B. I. (2013). M-learning: a new learning paradigm. International Journal on New Trends in Education and Their Implications, 4(2), 24-34.

Buchori, A., Rahmawati, N. D., & Baedowi, S. (2016). PENGEMBANGAN MOBILE LEARNING DENGAN MODEL TAPPS PADA MATERI BARISAN DAN DERET KELAS X SEMESTER I DI SMA NASIMA SEMARANG. Media Penelitian Pendidikan: Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan dan Pengajaran, 9(2 DESEMBER).

Nugroho, S. (2014). Pemanfaatan Mobile Learning Game Barisan dan Deret Geometri untuk Meningkatkan Minat dan Hasil Belajar Matematika SMA Kesatrian 1 Semarang. Indonesian Digital Journal of Mathematics and Education, 1(1).

Uno, H. B. (2006). Perencanaan pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara, 61(1).

Kusuma, D. (2016). Pengembangan Mobile Learning Matematika Sebagai Suplemen Pembelajaran Trigonometri Siswa SMA Kelas X (Doctoral dissertation, Program Studi Pendidikan Matematika FKIP-UKSW).

Majid, A. (2012). Mobile learning. Makalah. Bandung: Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Sekolah Pascasarjana (Sâ€3).

Samuel, Dion. (2016). Pengembangan Mobile Learning Matematika Pada Materi Barisan dan Deret Bagi Siswa Kelas X. Skripsi. Universitas Kristen Satya Wacana.

Setyadi, D. (2017). PENGEMBANGAN MOBILE LEARNING BERBASIS ANDROID SEBAGAI SARANA BERLATIH MENGERJAKAN SOAL MATEMATIKA. Satya Widya, 33(2), 87-92.

Siahaan, S. (2002). E-Learning sebagai Salah Satu Alternatif Kegiatan Pembelajaran.

Syaodih, S. Nana, 2010. Metode Penelitian Pendidikan, Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Sutjipto. (2005). Apa Yang Salah Dengan Matematika. Buletin Puspendik Vol 2, No. 1. Juli 2015.

Taleb, Z., Ahmadi, A., & Musavi, M. (2015). The effect of m-learning on mathematics learning. Procedia-Social and Behavioral Sciences, 171, 83-89.

Downloads

Published

2018-05-07

Issue

Section

Articles

Citation Check